Bondan Prakoso

Bondan Prakoso
Bondan Prakoso
Biodata

Nama lahir    : Bondan Prakoso
Lahir                : 8 Mei 1984 (umur 25)
Pekerjaan       : Penyanyi, Musikus
Tahun aktif    : 1988 – sekarang
Pasangan        :Margareth (menikah tanggal 17 Desember 2007)
Orang tua       : Lili Yulianingsih (ibu), Sisco Batara (ayah)

Biografi

Profil

Bondan Prakoso adalah anak kedua dari tiga bersaudara pasangan dari Lili Yulianingsih dan Sisco Batara ini mengawali karirnya sebagai penyanyi cilik di era 80-an hingga awal tahun 90-an. Album perdananya yang bertitel Si Lumba-Lumba sukses dipasaran dan mencuatkan namanya.

Ditahun 1999, Bondan membentuk band Funky Kopral , sebagai bassis, hingga merilis 3 buah album. Bahkan album kedua band ini diganjar penghargaan AMI Sharp Awards ditahun 2001 untuk kategori Group Alternatif Terbaik. Ditahun 2003, Funky Kopral merilis album ketiga mereka dengan kolaborasi bersama Setiawan Djodi dengan hits singel Tokek dan lagi-lagi diganjar penghargaan AMI Sharp Awards ditahun 2003 untuk kategori Kolaborasi Rock Terbaik.

Sayang, setelah album ketiga mereka dirilis, band ini bubar. Hingga ditahun 2005 ia memebentuk band baru bernama Bondan Prakoso & Fade 2 Black dengan genre musik Pop Rock yang dipadu dengan Rap. Dengan band barunya ini, Bondan diganjar penghargaan serupa, yakni AMI Sharp Awards ditahun 2008 untuk kategori Group Rap Terbaik.


Bondan Prakoso
Bondan Prakoso


Sebelumnya, ditahun 2006 Bondan bersama 12 orang pemain bass dari berbagai band di Indonesia seperti Thomas “GIGI”, Rindra “Padi”, Bongky “BIP”, Adam Sheila on 7 dan bassis Indonesia lainnya diganjar penghargaan oleh MURI untuk penghargaan Penampilan Bassis terbanyak dalam satu panggung.

Kehidupan pribadi

Pada tanggal 17 Desember 2007, Bondan menikahi kekasihnya yang bernama Margareth atau yang akrab disapa Margie yang bertempat di Restoran Cibintung, Ciputat, Tangerang, dengan mas kawin berupa seperangkat alat sholat dan 17 gram emas.

Diskografi

    8 buah album anak-anak (1988-1995)

    3 buah album Funky Kopral (1999-2002)

    2 buah album Bondan Prakoso & Fade 2 Black:
        Respect (2005)
        Unity (2007)



Sumber : http://gudangartis.com/bondan-prakoso/

Related Posts :

  • Linkin Park Sukses Membakar Jakarta Linkin Park Live In GBK Jakarta JAKARTA, It’s getting hotter and hotter. Itulah mungkin kalimat yang bisa mendeskripsikan suasana konser L… Read More...
  • Slash | Profile Slash Nama Asli: Saul Hudson Tempat/Tgl Lahir: Hampstead (London), 23 Juli 1965 Gaya Permainan: Blues & Hard Rock Group Band: Velvet R… Read More...
  • Sejarah Berdirinya Kangen Band Kangen Band Sejarah kangen band bermula dari kisah persahabatan personil kangen band yang sering nongkrong bareng. Promotor kangen band ad… Read More...
  • RUSH | Profile RUSH Began: 1968 in Sarnia, Ontario, Canada Original Rush Members: Geddy Lee - bass, lead vocals Alex Lifeson - guitar John Rutsey - dru… Read More...
  • Ramones | Profile Ramones The Ramones Profile & Biography: Dibentuk tahun 1974,dari Forest Hills,New York. Awalnya, Ramones mulai ngeband cuman dengan … Read More...